• Rabu, 17 April 2024

Suap Jaksa Kejati Jatim, Kejagung Selisik Keterlibatan Jaksa Lain

Suap Jaksa Kejati Jatim, Kejagung Selisik Keterlibatan Jaksa Lain Jaksa Agung M Prasetyo. (ANT/Ismar Patrizki)

Jakarta.TarungNews.com - Jaksa pada pidana khusus Kejaksaan Agung masih menelisik kasus dugaan suap oleh jaksa AF,  yang diduga menerima suap dari AM sebanyak Rp1,5 miliar agar perkara AM tak naik ke penyidikan.

Jaksa Agung M Prasetyo mengatakan, hingga kini pihaknya masih mendalami motif dari jaksa AF. Selain itu, pihaknya sedang mendalami, apakah ada keterkaitan dengan jaksa lainnya di lingkungan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur.

"Karena siapa tahu juga jaksa ini (Achmad) kerja sama dengan jaksa lain atau pegawai kejaksaan lainnya. Inilah yang sedang kita dalami. Pokoknya kita akan transparan dan tangani dengan sungguh-sungguh. Kita juga tidak sedikit pun akan membela atau melindungi yang salah," beber Prasetyo usai menutup Rapat Kerja Kejaksaan RI di Bogor, Jawa Barat, Jumat 25 November.

Lebih lanjut, Prasetyo mengatakan, bila kasus ini benar menjadi kasus penyuapan. Maka, kata dia, ada pihak yang sengaja meminta imbalan untuk memuaskan keinginan pihak lain.

"Kalau itu kasus penyuapan maka bisa lebih satu orang tersangkanya. Nah, ini kasus penyuapan yang berarti pemberi uang harus kena (tersangka). Mereka sudah tersangka dan sekarang langsung kita upaya paksa penahanan," tandasnya.

Pimpinan Korps Adhyaksa ini menegaskan, pihaknya bakal tetap memproses hukum. Sanksi pidana bakal diberikan. "Kita lakukan seperti halnya pemberian sanksi pidana. Kita tetap proses hukum," ujarnya.

Seperti diketahui, AF dicokok tim Saber Pungli Kejati Jatim dan Kejaksaan Agung pada Kamis 24 November lalu. Informasi bermula dari adanya dugaan oknum jaksa yang ditengarai menerima uang dari pihak yang sedang tersangkut perkara penjualan tanah kas desa. Objek perkara berada di Desa Kalimook, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

Tak lama, AF dan AM ditangkap. Keduanya telah ditetapkan sebagai tersangka. Dari kos AH ditemukan duit sebanyak Rp1,5 miliar, dalam bentuk pecahan Rp100 ribu dan Rp50 ribu. (LDS)

Sumber : Metrotvnews.com

Editor : Dar,tarungnews.com

Bagikan melalui:

Komentar